Search
Close this search box.

Anggota DPR RI yang juga sebagai Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) Novita Wijayanti melakukan kunjungan kerja spesifik serta menyampaikan apresiasi atas kesiapan para petugas kesehatan di SEMC Sentul atas pemberian pelayanan kesehatan kepada pasien.

“Melihat mobilitas Anggota DPR yang sangat tinggi, penting bagi kami (BURT) untuk terus memastikan rumah sakit yang menjadi provider bagi Pelaksanaan Program Jaminan Pemeliharaan Kesehatan (Jamkestama), khususnya Anggota DPR RI beserta keluarga di seluruh wilayah Indonesia adalah rumah sakit yang mumpuni,” ujar Novita di RS EMC Sentul, Bogor (13/5/2024).

Novita juga menambahkan, bahwa ia berharap kepada semua pihak terutama Jasindo dan rumah sakit, untuk meningkatkan dan memperbarui basis data mereka. Novita juga menilai bahwa di RS ECM Sentul dalam memberikan fasilitas serta pelayanan kesehatan sudah cukup layak.

“Menurut saya fasilitas yang ada di Rumah Sakit EMC Sentul ini sudah cukup layak, karena kelas VVIP cukup bagus dan besar ruangannya ada untuk ruang tunggu pasien dan rumah yang menjaga pasien. Saya kira ini sudah jadi standar rumah sakit yang tipe B, karena EMC ini masih kelas B,” ujar Novita.

Selain itu, dr. G.A Kusmiati MARS , FISQua selaku direktur memberikan tambahan bahwa rumah sakit EMC Sentul siap untuk membantu para pejabat anggota DPR untuk menjaga kesehatannya dan siap untuk memfasilitasi dengan maksimal.

“Kami memahami, Anggota DPR waktunya sangat padat. Hanya jangan khawatir kami siap men-support bapak/ibu Anggota DPR dengan menjaga kesehatannya di rumah sakit EMC yang tersebar di 8 Kota di Jabodetabek,” ujar Kusmiati.

Facebook
Twitter
WhatsApp