Anggota DPR RI Fraksi Gerindra Dapil Jambi, Rocky Candra, mendesak PT Pertamina untuk bertanggung jawab atas kerugian yang dialami masyarakat Desa Kasang Lopak Alai, Kecamatan Kumpeh Ulu, Kabupaten Muaro Jambi, Provinsi Jambi, akibat proyek pengeboran yang dilakukan oleh anak perusahaan Pertamina, PT Pertamina EP.
Masyarakat setempat mengeluhkan kebisingan suara yang terus-menerus serta kerusakan pada rumah mereka yang retak akibat pengeboman, pengeboran, dan penggunaan alat berat proyek tersebut. Menanggapi hal ini, Rocky Candra menegaskan,
“Dari foto dan video yang saya terima, rumah warga jelas mengalami keretakan. Pertamina harus bertanggung jawab atas kerugian ini,” ujar Rocky, Jumat (31/1/2025).
Sebagai anggota Komisi XII DPR RI yang bermitra dengan Pertamina, Rocky berjanji akan menyampaikan aspirasi masyarakat ini dalam rapat resmi di DPR RI. Ia menilai gangguan yang terjadi menunjukkan ketidakprofesionalan anak perusahaan Pertamina dalam melaksanakan proyek di Jambi.
“Pertamina harus segera memperhatikan tuntutan masyarakat dan segera mengganti kerugian mereka. Jika tidak, pihak yang bertanggung jawab dalam proyek ini harus dievaluasi,” tambah Rocky.
Rocky menekankan bahwa Pertamina tidak hanya harus menerima laporan, tetapi juga memastikan kompensasi yang layak bagi masyarakat yang terdampak.