Anggota DPR RI Fraksi Gerindra R.H. Imron Amin,resmi dilantik sebagai ketua Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Kabupaten Bangkalan, Minggu (19/02/23) Acara Pelantikan DPD KNPI Kabupaten Bangkalan ini dilaksanakan di Gedung Rato Ebuh Bangkalan dan dihadiri oleh pengurus KNPI Provinsi Jawa Timur, Plt. Bupati Bangkalan, Waka Polres Bangkalan, Ketua Koni Bangkalan serta para tokoh dan ulama Bangkalan. Pelantikan ini terasa khidmat karena diiringi lantunan sholawat nabi oleh Majelis Shollu Community pimpinan RKH. Karror Abdullah Schal.
Ra Ibong sapaan akrab Imron Amin ymengatakan pelantikan pengurus KNPI kali ini sengaja dikemas dengan pembacaan Sholawat bersama semata untuk mengharap keberkahan serta syafaat dari Nabi Muhammad SAW.
“Kita bersyukur acara pelantikan ini berjalan dengan lancar, dengan lantunan sholawat ini kita berharap keberkahan serta syafaat nabi senantiasa tercurahkan kepada kita semua khususnya kepada KNPI Bangkalan dalam setiap langkah perjuangannya, sehingga KNPI dapat menjadi organisasi kepemudaan yang bermanfaat bagi masyarakat” papar Pemuda berdarah Madura itu.
Selain itu Ra Ibong menyebut bahwa ada nuansa berbeda dalam acara pelantikan ini, karena seluruh pengurus dan undangan menggunakan sarung dan peci hitam. Hal ini diharapkan bisa menjadi motivasi bagi para pengurus DPD KNPI Bangkalan untuk meneladani jiwa santri yang mengedepankan sopan santun dalam setiap langkah perjuangannya sesuai dengan karakter masyarakat Madura.
“Madura sangat dikenal dengan jiwa pejuang serta pemahaman agama islam yang kuat hal ini terlihat dengan banyaknya pesantren di Madura, dresscode sarung dan peci hitam ini sengaja dipakai agar menjadi penyemangant untuk kita dan para pengurus semua untuk mentauladani jiwa santri yang mengedepankan sopan santun dalam setiap perjuangannya”, Pungkasnya.