Anggota DPR RI Fraksi Gerindra, Endang Setyawati Thohari, bersama rombongan mengunjungi Bangsal Pascapanen di Desa Padaluyu, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur, Sabtu (22/3/2025). Kunjungan ini bertujuan untuk meninjau serta meresmikan program aspirasi yang disalurkan untuk sektor pertanian di wilayah tersebut.

Endang menyampaikan bahwa bantuan yang diberikan merupakan bagian dari upaya pemulihan pasca bencana gempa bumi yang melanda kelompok tani di Kecamatan Cugenang. Bantuan ini mencakup pembangunan bangsal pascapanen, peralatan pengolahan hasil pertanian, satu unit kendaraan roda tiga, serta berbagai peralatan lainnya dengan total nilai manfaat mencapai Rp 321.300.000 untuk dua lokasi sentra hortikultura.

“Saya datang ke Cianjur untuk melihat lokasi pascabencana dan menyerahkan beberapa program, seperti traktor roda empat, Unit Pengelolaan Pupuk Organik (UPPO) dari kotoran sapi, dan bangsal untuk hortikultura guna pengepakan hasil sayuran,” ujar Endang.

Endang juga menyampaikan rasa syukurnya atas dampak positif dari program yang telah disalurkan. Ia berharap bantuan ini dapat menciptakan lapangan kerja baru dan meningkatkan kesejahteraan petani, terutama dalam masa pemulihan. Ia juga mendorong peran aktif perempuan dalam proses produksi hasil panen di bangsal pascapanen.

“Saya bangga melihat Ketua Kelompok Mitra Tani Cugenang, Herman, dapat memproduksi cabai bubuk dan parcel sayuran yang dipasarkan di supermarket. Program ini berhasil menciptakan lapangan kerja baru dan meningkatkan kesejahteraan petani,” ungkapnya.

Srikandi Gerindra itu menegaskan bahwa keberlanjutan program pertanian bergantung pada peran anggota dewan dalam mendukung kesejahteraan konstituen di daerah pemilihan masing-masing. Untuk memastikan penyaluran program tepat sasaran, Endang mengerahkan tim untuk mendukung pengembangan kesejahteraan masyarakat, termasuk melalui Bangsal Pascapanen.

Program Bangsal Pascapanen juga mendukung inisiatif Makan Bergizi Gratis (MBG), yang bertujuan meningkatkan ketahanan pangan masyarakat. Dengan keberhasilan program ini, diharapkan kesejahteraan petani terus meningkat dan sektor pertanian di Cianjur semakin berkembang.

Facebook
Twitter
WhatsApp
X
Telegram
Facebook
Twitter
WhatsApp