Wakil Ketua Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR RI, Novita Wijayanti, mengapresiasi fasilitas Rumah Sakit (RS) Urip Sumoharjo di Bandar Lampung, Lampung. Menurutnya, rumah sakit ini sangat memadai, terutama dalam penanganan penyakit kronis seperti kanker, hemodialisis, dan operasi saraf untuk penderita Parkinson.

“Kami mendengarkan paparan dari Direktur dan Komisaris, RS Urip Sumoharjo sangat memadai dengan keunggulannya dalam penanganan kanker, hemodialisis, serta operasi saraf Parkinson. Selain itu, rumah sakit ini akan menerima tambahan alat medis yang lengkap,” ujar Novita di RS Urip Sumoharjo, Sabtu (22/02/2025).

Novita juga menekankan pentingnya fasilitas kesehatan lengkap ini, yang memberi kemudahan akses bagi masyarakat Lampung untuk mendapatkan perawatan medis, terutama bagi mereka yang membutuhkan penanganan kanker atau cuci darah. RS Urip Sumoharjo diharapkan menjadi solusi utama dengan dukungan BPJS Kesehatan.

“Dengan adanya rumah sakit ini, masyarakat Lampung dapat memanfaatkannya, terutama dengan dukungan BPJS. Banyak pasien yang membutuhkan penanganan kanker dan cuci darah, yang kini lebih mudah diakses,” tambah Novita.

Meskipun ada tantangan terkait layanan yang belum sepenuhnya ditanggung BPJS, Novita berkomitmen untuk membantu mempercepat proses agar RS Urip Sumoharjo dapat memberikan pelayanan terbaik.

“Beberapa layanan memang belum sepenuhnya ditanggung BPJS, tetapi kami akan berusaha membantu mempercepat prosesnya. Kami berharap rumah sakit ini dapat terus memberikan pelayanan yang maksimal dan humanis,” tutupnya.

Facebook
Twitter
WhatsApp
X
Telegram
Facebook
Twitter
WhatsApp