Partai Gerindra resmi mengusung Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimoen sebagai calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Tengah pada Pilkada serentak 2024. Pengumuman ini disampaikan melalui surat keputusan yang diberikan di Kantor DPP Gerindra.
“Provinsi Jawa Tengah, Bapak Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimoen,” ujar pembawa acara saat membacakan dukungan Gerindra di Jakarta, Jumat (23/8/2024).
Calon Gubernur Ahmad Luthfi menyampaikan terima kasih kepada Ketua Partai Gerindra, Prabowo Subianto, atas kepercayaan yang diberikan. Luthfi mengungkapkan kesiapan untuk membangun Jawa Tengah jika terpilih dalam Pilkada November 2024.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada Ketua dan Dewan Pembina, serta Presiden terpilih Prabowo Subianto, yang telah memberikan dukungan dan dorongan. Ini adalah suatu kebanggaan bagi saya. Pasangan saya nanti, Gus Taj Yasin Maimoen, akan bersama-sama mengakselerasi pembangunan di Jawa Tengah,” ujar Ahmad Luthfi setelah menerima surat rekomendasi.