Anggota DPR RI Fraksi Gerindra, Andre Rosiade kembali menggelar ‘Jumat berkah’ di Masjid Al Mutmainah, Kelurahan Jati, Padang Timur. Ratusan nasi kotak dibagikan kepada jamaah setelah shalat berjamaah di daerah padat penduduk tersebut.

Kegiatan ini sudah menjadi tradisi Andre Rosiade sejak periode DPR sebelumnya. Ia meminta timnya untuk kembali melaksanakan program ini bersamaan dengan pembagian bantuan langsung tunai (BLT) kepada warga yang membutuhkan. Setelah Padang, agenda ini akan dilanjutkan ke Kabupaten dan Kota lain.

Pengurus Masjid Al Mutmainah, Firman, mengapresiasi inisiatif ini, yang sangat membantu jamaah.

“Alhamdulillah, terima kasih Pak Andre. Ini sangat bermanfaat bagi kami,” ujarnya, Sabtu (19/10/2024).

Wakil Sekretaris DPD Partai Gerindra Sumbar, Zulkifli menambahkan bahwa agenda ini diharapkan dapat rutin dilaksanakan. Andre Rosiade, yang baru dilantik untuk periode 2024-2029, menyatakan bahwa ‘Jumat berkah’ merupakan kegiatan khas yang dinanti masyarakat.

“Kami akan terus melakukan ini di masjid-masjid lainnya,” tutupnya.

Facebook
Twitter
WhatsApp